Terdampak Banjir, Ketua JSIT Wilayah Sumbar Lakukan Kujungan ke SD IT- SMP IT Cahaya Madani Lubuk Sikaping

Facebook
Telegram
Twitter
LinkedIn

Pasaman Barat – Ketua JSIT Wilayah Sumatera Barat sekaligus Ketua Yayasan Darul Hikmah, Ustadz Muhajir, SH,MM didampingi Ketua Soskem Wilayah Sumbar, Rudi Hartono S.Pd melakukan kunjungan sekaligus memberikan bantuan ke SD IT – SMP IT Cahaya Madani Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman akibat terdampak banjir pada beberapa hari yang lalu.

Hadir dalam kunjungan tersebut yakni Ketua JSIT Wilayah Sumbar, Ustadz Muhajir, SH MM, Ketua Soskem Wilayah Sumbar, Ustadz Rudi Hartono, S.Pd, Ketua DPD JSIT Pasaman, Fadilla Jahidah, D.Pd, Ketua Yayasan Al Madani Pasaman, Adrimanizal,S.Si, Kepala SMP IT Cahaya Madani, Mardianton, SH,S.Pd, M.Pd dan lainnya di Yayasan Al Madani Pasaman, Rabu (6/12/2023) pagi.

Ketua JSIT Wilayah Sumatera Barat, Ustadz Muhajir, SH, MM di Simpang Empat, Kamis (7/12/2023) mengatakan musibah banjir yang melanda sekolah SD IT – SMP IT Cahaya Madani, Kabupaten Pasaman, menjadi perhatian penuh dari JSIT Wilayah Sumatera Barat.

Pihak JSIT Sumbar akan melakukan komunikasi dengan JSIT Wilayah Indonesia terkait musibah yang dialami Yayasan Al Madani Pasaman, semoga ada bantuan dari JSIT Indonesia.

“Alhamdulillah dari JSIT Wilayah Sumatera Barat telah memberikan bantuan berupa uang tunai, semoga bisa meringankan beban saudara kita disana, Aamiin,” ungkap Ustadz Muhajir.

Untuk diketahui pihak Yayasan Al Madani Pasaman meliburkan sementara siswa dan siswanya selama 1 Minggu akibat dampak banjir dari luapan sungai setempat, terlihat banyak prasarana dari sekolah tersebut rusak antara lain dinding, meja, kursi, komputer dan buku, kemudian masih ada lumpur bercampur tanah disekolah tersebut.

Ucapan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman yang telah ikut membantu membersihkan lumpur akibat banjir di SD IT – SMP IT Cahaya Madani, Lubuk Sikaping.

Ustadz Muhajir berharap semoga tidak ada lagi musibah banjir agar para siswa – siswi bisa belajar seperti biasa dan mengikuti ujian akhir dengan tenang hingga fokus.

(HUMAS Darul Hikmah).

Bagikan Tulisan Ini :
DHBIS

Related Posts